Polres PurbaIingga – Polda Jateng | Seorang laki-laki ditemukan meninggal dunia di kebun wilayah Desa Mrebet, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga, Selasa (21/1/2025) siang.
Korban ditemukan pertama kali oleh penderes pohon kelapa yang melintas di lokasi. Selanjutnya korban dievakuasi oleh warga ke rumahnya dan peristiwa dilaporkan ke Polsek Mrebet.
Kapolsek Mrebet Iptu Susetyo Yulianto mengatakan korban meninggal dunia di kebun bernama Sudirjo (67) warga Desa Mrebet, Kecamatan Mrebet, Kabupaten Purbalingga. Korban ditemukan pertama kali oleh Slamet (63) warga desa setempat yang akan menyadap nira.
“Korban ditemukan sekira jam 11.30 WIB dalam posisi terlentang di tanah. Saat dilakukan pengecekan kondisinya sudah meninggal dunia,” ungkap Kapolsek.
Polisi dari Polsek Mrebet dan Inafis Polres Purbalingga yang datang kemudian melakukan pemeriksaan di TKP. Selanjutnya bersama tenaga kesehatan puskesmas memeriksa jenazah korban.
“Hasil pemeriksaan jenazah tidak ditemukan tanda kekerasan yang mengarah tindak pidana. Diduga korban meninggal karena sakit,” kata Kapolsek.
Berdasarkan keterangan pihak keluarga, sebelum kejadian korban pergi untuk bekerja di kebun milik tetangganya pada pagi hari. Korban memiliki riwayat penyakit hipertensi.
Kapolsek menambahkan setelah dilakukan pemeriksaan kemudian jenazah korban diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan.
(Humas Polres PurbaIingga)