Polsek Pengadegan Berbagai Takjil untuk Masyarakat

Polres Purbalingga – Polsek Pengadegan melaksanakan pembagian takjil untuk berbuka bagi masyarakat. Kegiatan dilaksanakan dengan sasaran masyarakat sekitar Mapolsek Pengadegan, Senin (10/4/2023) sore.

Kapolsek Pengadegan AKP Susilo mengatakan pihaknya telah melaksanakan kegiatan sosial berupa pembagian takjil untuk berbuka puasa kepada warga sekitar mako polsek. Sasarannya adalah para juru parkir, karyawan, dan para pengguna jalan yang melintas di depan polsek.

“Ini merupakan wujud kepedulian sosial Polsek Pengadegan untuk dapat berbagi dengan sesama di bulan ramadan,” kata kapolsek

Disampaikan bahwa dalam kegiatan dibagikan 75 bungkus takjil berupa kolak. Kegiatan akan terus dilakukan selama bulan ramadan dengan waktu yang sudah dijadwalkan.

“Semoga apa yang kami lakukan, bisa memberikan berkah kepada kita semua di bulan ramadan tahun ini. Sekaligus menjalin kemitraan dengan masyarakat sehingga bisa mendukung kondusifitas wilayah Kecamatan Pengadegan,” pungkasnya.

(Humas Polres Purbalingga)

Exit mobile version