Polres Purbalingga – Polsek Purbalingga menggelar vaksinasi malam hari bagi masyarakat, Kamis (7/4/2022). Kegiatan diselenggarakan di komplek Masjid Al Muhajirin, Kelurahan Purbalingga Wetan, Kecamatan/Kabupaten PurbaIingga.
Kapolsek PurbaIingga AKP Nur Susalit mengatakan bahwa kami bekerja sama dengan Dokkes Polres Purbalingga kembali menggelar vaksinasi massal bagi masyarakat. Yang berbeda kali ini vaksinasi dilakukan malam hari.
“Karena saat ini bulan ramadhan maka vaksinasi dilakukan malam hari agar tidak menganggu kegiatan ibadah. Vaksinasi diberikan kepada masyarakat usai salat tarawih,” jelasnya.
Disampaikan bahwa dalam vaksinasi yang digelar di komplek Masjid Al Muhajirin hasilnya 115 warga tervaksin. Dengan rincian 7 orang vaksinasi dosis pertama, 1 orang vaksinasi dosis kedua dan 107 orang vaksinasi dosis ketiga/booster.
“Dalam vaksinasi malam hari, kami sediakan vaksinasi untuk dosis pertama, kedua dan booster. Sedangkan vaksin yang digunakan yaitu jenis Sinovac, Pfizer, Vovovac dan Moderna,” jelasnya.
Kapolsek menambahkan vaksinasi malam hari akan dilaksanakan kembali dengan lokasi yang berbeda. Tujuannya meningkatkan jumlah cakupan vaksinasi masyarakat Kecamatan Purbalingga untuk mendukung program vaksinasi nasional.
(Humas Polres Purbalingga)