Polres Purbalingga – Seorang pria warga Kecamatan Bojongsari, Kabupaten PurbaIingga ditemukan tewas gantung diri, Kamis (8/3/2023) pagi. Korban ditemukan oleh anaknya yang sedang mencari keberadaannya.
Mendapati ayahnya dalam kondisi gantung diri kemudian anak korban berteriak minta tolong. Selanjutnya warga lain berdatangan dan persitiwa tersebut kemudian dilaporkan ke perangka desa dan polisi.
Kapolsek Bojongsari AKP Edi Surono mengatakan pria tewas gantung diri yaitu AS (64) warga salah satu desa di Kecamatan Bojongsari. Ia ditemukan sudah dalam kondisi gantung diri sekira jam 05.45 WIB oleh anaknya sendiri.
“Pria tersebut ditemukan gantung diri pada sebuah pohon di kebun yang jaraknya 25 meter dari rumahnya,” jelas kapolsek.
Disampaikan bahwa polisi dari Polsek Bojongsari dan Inafis Polres Purbalingga yang datang kemudian melakukan pemeriksaan di TKP. Kemudian bersama warga mengevakuasi korban untuk dilakukan pemeriksaan jenazah bersama dr. Eka Wahyuniarti dari Puskesmas Bojongsari.
“Hasil pemeriksaan dokter tidak ditemukan tanda kekerasan atau penganiayaan. Ditemukan ciri khas meninggal akibat gantung diri,” jelasnya.
Kapolsek menambahkan tidak diketahui pasti penyebab warga tersebut nekat gantung diri. Di saku celana yang dipakai ditemukan surat permintaan maaf kepada keluarga, warga dan kepala desa. Diduga permasalahan ekonomi yang menjadi latar belakangnya.
(Humas Polres Purbalingga)